Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija menguntit di posisi kedua dengan 47 poin dari 24 laga.
Sementara itu, Persib ada di urutan ketiga dengan raihan 46 poin dari 23 laga.
Persib dan PSM sendiri baru akan memainkan laga pekan ke-25 mereka pada Minggu (19/2/2023).
Jika berhasil memenangkan laga tersebut maka PSM akan memperlebar jarak poin dari Persija enam poin.
Baca Juga: Keok dari Bhayangkara FC, Thomas Doll Jelaskan Alasan Tarik 3 Pemain Asing Persija
Sedangkan Persib akan mengambil alih posisi kedua Persija di klasemen apabila mampu mengalahkan RANS Nusantara FC.
Kondisi ini tentu bukan hal yang baik bagi Persija.
Pelatih Persija, Thomas Doll mengaku kecewa dengan penampilan anak asuhnya di laga melawan Bhayangkara FC.
"Saya kecewa dengan performa pemain hari ini," kata Thomas Doll dikutip dari laman resmi klub, Kamis (16/2/2023).
Thomas Doll mengaku heran mengapa anak asuhnya mempersulit diri sendiri.
Menurut Thomas Doll, pemain Persija tampil buruk di babak kedua.
"Saya tidak mengerti apa yang terjadi," tutur Thomas Doll.
"Di babak kedua kami sama sekali tidak bermain dengan cara kami yang biasanya."
"Saya akan mencari tahu kenapa hal ini bisa terjadi," ujar pelatih asal Jerman itu.
Baca Juga: Klasemen Liga 1 - Persija Terpeleset, Persib Dapat Amunisi Tambahan saat Jumpa RANS Nusantara FC