Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mulai Moncer di Liga Belanda, Zico Soree Belum Tutup Pintu untuk Timnas Indonesia

By Unggul Tan Ngasorake, Selasa, 21 Februari 2023 | 16:16 WIB
Aksi Zico Soree saat timnas U-20 Indonesia kalah 1-2 dari Slovakia dalam laga lanjutan Costa Calida Region de Murcia Football Week di Pinatar Arena, Spanyol, Sabtu (19/11/2022).

BOLANAS.COM - Zico Soree mengaku masih memendam hasrat ingin membela timnas Indonesia meski tak masuk skuad untuk Piala Dunia U-20 2023.

Kabar baik datang dari pemain keturunan Indonesia di Belanda, Zico Soree.

Seperti diketahui, Zico Soree sebelumnya sempat masuk radar pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Zico Soree sempat diproyeksikan Shin Tae-yong untuk membela timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023 mendatang.

Sayangnya, Zico Soree gagal mencuri hati Shin Tae-yong saat menjalani trial kala timnas U-20 Indonesia menjalani pemusatan latihan (TC) di Eropa November 2022 lalu.

Baca Juga: Thomas Doll Bawa Kabar Buruk, Skuad Persija Makin Gembos Jelang Lawan Barito Putera

Shin Tae-yong pada akhirnya memilih Justin Hubner, Ivar Jenner dan Rafael Struick.

"TC di timnas kemarin itu trial untuk persiapan Piala Dunia (U-20), kita dilihat apakah masuk kriteria program naturalisasi."

"Saat ini saya diberi tahu kalau tidak masuk (program naturalisasi)," tutur Zico dilansir dari kanal YouTube Yussa Nugraha, Minggu (19/2/2023).

Setelah dicoret Shin Tae-yong, Zico Soree menatap halaman baru dalam kariernya.