Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Habis Akhir Tahun Ini, PSSI Belum Pikirkan Kontrak Baru untuk Shin Tae-yong

By Unggul Tan Ngasorake, Kamis, 23 Februari 2023 | 09:59 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong (tengah), sedang memberikan salam kepada sejumlah suporter setelah laga Turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (21/2/2023) malam.

BOLANAS.COM - PSSI belum berencana menyodorkan kontrak baru untuk pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Seperti diketahui, Shin Tae-yong resmi ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia pada tahun 2020 lalu.

Kontrak Shin Tae-yong bersama PSSI akan habis pada akhir Desember 2023.

Namun, PSSI tampaknya belum berpikir untuk memperpanjang kontrak Shin Tae-yong.

Hal itu diketahui dari pertemuan antara Shin Tae-yong dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Jelang Laga Persib Kontra Arema FC, Luis Milla Dibuat Gusar Gara-gara Hal ini

Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, mengatakan tidak ada pembahasan kontrak dalam pertemuan tersebut.

"Tidak ada (pembahasan kontrak Shin Tae-yong)," kata Zainudin Amali dikutip dari BolaSport.com.

Zainudin Amali menjelaskan bahwa saat ini Shin Tae-yong diminta untuk fokus mempersiapkan timnas U-20 Indonesia.

Pelatih berusia 52 tahun itu diminta fokus menatap Piala Dunia U-20 2023 yang akan diselenggarakan di Indonesia pada Mei mendatang.