Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sempat Ditahan, Muhammad Ferarri Ungkap Wejangan dari Thomas Doll Jelang Piala Asia U-20 2023

By Unggul Tan Ngasorake, Sabtu, 25 Februari 2023 | 05:00 WIB
Bek timnas U-20 Indonesia, Muhammad Ferarri, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam.

BOLANAS.COM - Bek timnas U-20 Indonesia, Muhammad Ferarri, mengaku mendapat pesan dari pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll.

Nama Muhammad Ferarri sebelumnya memang sempat terseret ke dalam konflik antara timnas U-20 Indonesia dan Persija Jakarta.

Seperti diketahui, dari sembilan nama Muhammad Ferarri menjadi pemain terakhir yang dilepas oleh Persija ke timnas U-20 Indonesia.

Sebelum melepas Ferarri, Thomas Doll sempat perang urat syaraf dengan pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong.

Ferarri baru dilepas Thomas Doll ke timnas U-20 Indoensia jelang laga melawan Selandia Baru, Minggu (19/2/2023).

Baca Juga: Rindu Sosok Dzenan Radoncic, Hokky Caraka Sebut Timnas U-20 Indonesia Butuh Pelatih Striker

Meski sempat berselisih, nyatanya Thomas Doll tetap memberi dukungan kepada Ferarri di timnas U-20 Indonesia.

Pelatih asal Jerman itu meminta Ferarri tetap serius mengikuti program dari Shin Tae-yong.

"Coach (Thomas) Doll sama kayak wakil Presiden Persija Ganesha," kata Ferarri dikutip dari BolaSport.com.

"Jadi pokoknya setiap kamu di manapun harus memberikan yang terbaik dan jangan setengah-tengah," sambungnya.