Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wasit Liga 1 Terus-terusan Buat Kesalahan, Pelatih PSM Makassar Sentil PSSI

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 10 Maret 2023 | 09:59 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, sempat memandang wasit saat bertanding dalam laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).

BOLANAS.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, kembali menyoroti keputusan-keputusan kontroversial wasit Liga 1.

PSM Makassar baru saja meraih kemenangan atas Persikabo 1973 pada pekan ke-29 Liga 1 2022-2023.

Pada laga ini PSM Makssar menang dengan skor tipis 0-1.

Gol tunggal PSM Makassar di laga ini tercipta lewat sepakan penalti Ramadhan Sananta di penghujung laga.

Namun, kemenangan PSM Makassar itu dinodai oleh sejumlah keputusan kontroversial.

Baca Juga: Jawaban Erick Thohir usai Dihujani Kritik soal Regulasi Pembatasan Pemain Naturalisasi di Liga 1

Seusai laga, Bernardo Tavares menyoroti beberapa keputusan janggal wasit, Sance Lawita yang memimpin jalannya laga.

"Seharusnya kami dapat penalti pada menit ke-12," kata Bernardo Tavares dikutip dari BolaSport.com, Kamis (10/3/2023).

"Saat Yakob (Sayuri) menarik baju pemain Persikabo itu kartu kuning."

"Tapi ketikan Kenzo Nambu yang ditarik pemain lawan tidak mendapat kartu, kenapa aturannya berbeda," ujar Tavares.