Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Doll Tersentuh Melihat Ibadah Ramadhan Pemain Persija, Berjanji Akan Ikut Berpuasa

By Najmul Ula, Kamis, 23 Maret 2023 | 19:50 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll (kanan), sedang berkomunikasi dengan beberapa asistennya di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Rabu (15/3/2023),

BOLANAS.COM - Thomas Doll terkagum-kagum dengan komitmen pemain Persija Jakarta dalam beribadah Ramadhan, dia akan mengajak staf pelatih berpuasa.

Thomas Doll tampak menerima "hidayah" dengan memutuskan melatih di Indonesia yang penduduknya mayoritas beragama Islam.

Saat ini, Thomas Doll yang berasal dari Jerman sedang merasakan bulan Ramadhan pertama sejak melatih Persija Jakarta.

Persija Jakarta bakal menggeser jadwal latihan di bulan Ramadhan, yaitu dari pagi dan sore menjadi pukul 19.30 WIB.

Baca Juga: Kontras dengan Shin Tae-yong, Pelatih Burundi: Ramadhan Bukan Suatu Hukuman, Kami Tidak Bisa Komplain

Doll pun tak sungkan menyanjung manfaat puasa, yang merupakan ibadah utama pada bulan Ramadhan bagi seorang muslim.

"Saya pikir saat kita tidak terlalu banyak menkonsumsi sesuatu maka kepala kita akan lebih jernih," ujar Doll dikutip dari laman resmi klub (23/3/2023).

"Selain itu orang yang berpuasa akan merasa lebih baik, mempunyai kekuatan, dan energi lebih."

"Menurut saya manfaat puasa sangat bagus, bukan dari turunnya berat badan saja, melainkan juga untuk membersihkan segalanya," jelasnya.

Baca Juga: Soroti Kekuatan Timnas Indonesia, Pelatih Burundi Tertantang Racikan Shin Tae-yong yang Tembus Piala Asia 2023