Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia mendapatkan hasil imbang pada laga kedua melawan Burundi, kebobolan saat terdapat pemain cedera yang belum diganti.
Timnas Indonesia mendapatkan hasil menyakitkan di kandang sendiri, setelah pertandingan pertama melawan Burundi berakhir gemilang.
Pada Selasa (28/3/2023) malam, timnas Indonesia mengontrol pertandingan dengan skor 1-0 sampai Yance Sayuri cedera dan Burundi membobol saat unggul pemain.
Burundi hampir membawa pulang kemenangan 1-2, hanya untuk dibalas gol debut Jordi Amat pada masa injury time.
Shin Tae-yong mengambil keputusan berani dengan memasang skema empat bek dan meninggalkan dua bek sayap utama.
Jordi Amat dan Elkan Baggott menjadi duet bek tengah, diapit debutan Yance Sayuri dan pemain pelapis Edo Febriansyah.
Ricky Kambuaya juga mendapat kesempatan di lini tengah, dengan Dimas Drajad memperoleh tempat di lini depan.
Bermain dengan skema baru dan sejumlah pemain pelapis, Indonesia memulai pertandingan dengan lambat, bahkan membiarkan Burundi menguasai bola.
Baca Juga: Jokowi Utus Erick Thohir ke Markas FIFA, Ketidakpastian Piala Dunia U-20 2023 Terus Berlanjut