Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia U-20 2023 Batal Digelar di Indonesia, Shin Tae-yong Kecewa hingga Kurung Diri di Kamar

By Unggul Tan Ngasorake, Jumat, 31 Maret 2023 | 11:47 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong, sempat menutupi wajahnya saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga turnamen Mini Internasional di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (19/2/2023) malam.

Shin Tae-yong mengaku sakit hati usai mendengar kabar Indonesia batal menjadi tuan rumah.

"Saya sakit hati, saya pribadi lelah," ungkap Shin Tae-yong kepada awak media, Kamis (30/3/2023).

"Saya juga bisa mengerti perasaan pemain yang lelah karena sudah melakukan persiapan selama tiga tahun," imbuhnya.

Shin Tae-yong sendiri sempat menjadi sorotan karena tidak terlihat saat skuad timnas U-20 Indonesia berkumpul pasca pengumuman dari FIFA.

Baca Juga: Berharap Argentina Jadi Tuan Rumah, Pelatih Israel: Akhirnya Piala Dunia U-20 Pindah dari Indonesia

Saat itu terlihat asisten pelatih timnas U-20 Indonesia, Nova Arianto, mencoba menguatkan pemain yang sedang bersedih.

Juru taktik asal Korea Selatan itu pun membeberkan alasannya tak ada saat skuad Garuda Nusantara berkumpul.

Shin Tae-yong mengaku setelah pengumuman hanya mengurung diri di kamar.

Rupanya Shin Tae-yong juga terpukul dengan pengumuman tersebut.

Shin Tae-yong rupanya tidak ingin memperlihatkan kesedihannya kepada para pemain.

Menurut Shin Tae-yong, hal tersebut bisa memperburk kondisi tim.

"Saya hanya diam di kamar," kata Shin Tae-yong.

"Semua pemain juga saat itu sedang sakit hati, jadi saya tidak mau memperlihatkan kesedihan saya kepada mereka," pungkasnya.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Bhayangkara FC Cukur RANS Nusantara FC dan Persik Lanjutkan Tren Menang 8 Laga Beruntun

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P