Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Borneo FC Vs Bali United - Cetak Hattrick, Pato Puncaki Daftar Top Scorer Liga 1

By Nungki Nugroho, Senin, 3 April 2023 | 22:21 WIB
Striker Borneo FC, Matheus Pato, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Bali United pada pekan ke-32 Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Tiga Pesan Jokowi untuk Menpora Baru, dari Liga Tarkam hingga SEA Games 2023

Kali ini giliran Jonathan Bustos yang menggetarkan jala Muhammad Ridho.

Umpan Adam Alis diteruskan sepakan kaki kiri Bustos yang mengarah ke sudut kanan gawang Bali United.

Bustos nyaris mencetak gol kedua di laga ini andai sepakannya tak menyamping di sisi kiri gawang Ridho pada menit ke-64.

Dua menit berselang Bali United balik mengancam via sundulan Ilija Spasojevic tetapi masih melambung.

Pesut Etam benar-benar mengamuk, Stefano Lilipaly membobol gawang mantan timnya pada menit ke-70.

Tendangan bebas winger timnas Indonesia itu tak bisa dibendung oleh M Ridho.

Bali United terus berupaya mengejar ketertinggalan di sisa waktu babak kedua.

Skor 5-1 untuk kemenangan Borneo atas Bali United menjadi hasil akhir pertandingan.

Tambahan tiga poin membuat Borneo memangkas jarak dengan Persib yang menempati posisi kedua klasemen.

Pesut Etam saat ini berada di posisi ketiga klasemen dengan 54 poin, terpaut lima angka dari Persib.

Sedangkan Bali United tertahan di peringkat keempat klasemen dengan 51 poin dari 32 pertandingan.

Susunan pemain Borneo FC Samarinda vs Bali United:

Borneo FC Samarinda: 1-Angga Saputro; 5-Julio Cesar, 7-Matheus Pato (9-Ahmad Nur Hardianto 71'), 10-Jonathan Bustos, 12-Hendro Siswanto, 13-Agung Prasetyo, 14-Stefano Lilipaly, 19-Adam Alis (66-Misbakus Solikin 76'), 24-Diego Michels (54-Alfharezzi Buffon 76'), 28-Terens Puhiri (90-M Sihran 71'), 77-Abdul Rahman (15-Leo Guntara 82').

Cadangan: 88-Shahar Ginanjar, 4-Wildansyah, 23-Arya Putra, 33-Wahyudi Hamisi, 97-Irsan Rahman.

Pelatih: Pieter Huistra.

Bali United: 88-M Ridho; 7-Sidik Saimima, 8-Ardi Idrus, 9-Illja Spasojevic, 29-Sandi Sute (19-Rizky Pellu 46'), 33-Made Andika (24-Ricky Fajrin 74'), 34-Wellington Carvalho, 37-Privat Mbarga, 73-Jajang Mulyana, 77-Ramdani Lestaluhu (41-Irfan Jaya 66'), 90-Rahmat Arjuna Reski (11-Yabes Roni 46').

Cadangan: 47-Gerry Mandagi, 5-Haudi Abdillah, 14-Fadil, 15-Hendra Adi Bayauw, 32-Leonardo Tupamahu, 91-M Rahmat.

Pelatih: Stefano Cugurra.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P