Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan kabar baik untuk sanksi FIFA setelah Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.
Seperti diketahui, FIFA telah membatalkan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
Diduga salah satu alasan FIFA mencabut Indonesia dari tuan rumah karena penolakan timnas Israel.
Timnas U-20 Israel merupakan salah satu wakil Eropa yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Profil Daniel Sturridge, Eks Liverpool yang Dikabarkan Jadi Incaran Tiga Klub Liga 1
FIFA lantas memindahkan tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 ke Argentina.
Dalam suratnya, FIFA menyebut bahwa akan ada sanksi bagi Indonesia akibat pembatalan tersebut.
"FIFA juga akan mempertimbangkan potensi sanksi terhadap PSSI sebagai akibat dari pembatalan ini," bunyi rilis resmi FIFA pada 29 Maret 2023.
FIFA juga bersurat ke Presiden Jokowi yang dititipkan kepada Erick Thohir.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Eks Persib Tampil Gemilang, Bhayangkara FC Ditahan Imbang Barito Putera