Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Jordi Amat tetap menjadi yang terbaik di timnas Indonesia meski tak lagi bermain di Eropa, terbantu tingginya level Johor Darul Takzim.
Jordi Amat dikhawatirkan mengalami kemerosotan performa dengan bergabung Johor Darul Takzim, tetapi itu tak terjadi.
Pemain naturalisasi timnas Indonesia itu menyudahi kariernya di Eropa demi lebih dekat dengan negara "baru"-nya.
Bergabung Johor Darul Takzim sejak musim lalu, Jordi Amat nyatanya tetap menjadi pemain tak tergantikan di timnas Indonesia.
Baca Juga: Pernah Ngetop Bareng di Liga Slovakia, Takdir Bawa Egy Maulana Vikri Jumpa Witan Sulaeman di Liga 1
Melihat dua laga tim Garuda melawan Burundi pada FIFA Matchday, Jordi menjadi salah satu dari tiga pemain yang melahap 180 menit (selain Elkan Baggott dan Syahrul Trisna).
Bahkan, Jordi menutup leg kedua kontra Burundi dengan gol menit akhir yang membuat Indonesia membawa pulang skor 2-2.
Dengan kata lain, Jordi mampu mempertahankan performa selama 2x90 menit, serta menjadi penentu hasil positif timnya.
Performa seperti itu merupakan hal yang memang diharapkan muncul dari seorang bek yang pernah bermain di La Liga dan Premier League.