Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selanjutnya, Dony Tri Pamungkas tampak akan menjadi "the next big thing" dengan sejumlah pergerakan ajaib.
Pemain berusia 18 tahun itu sempat bertukar umpan dengan Witan di dalam kotak penalti, lalu melepas cutback kepada Michael Krmencik.
Nama terakhir tak menyentuh bola dengan sempurna, sehingga peluang emas tersebut tak menghasilkan shot on target.
Peluang Persija lainnya juga tak berupa tembakan, melainkan umpan silang Riko Simanjuntak yang membentur tiang.
Memasuki 15 menit sebelum turun minum, tempo malah menurun dan Persija melakukan beberapa kesalahan mendasar.
Pada babak kedua, pertandingan masih berjalan datar, dengan Persija tak bisa menampilkan urgensi di lini depan.
Dewa United terus mengandalkan Egy Maulana Vikri, yang tampak menjadi pemain terbaik timnya pada laga ini.
Winger buangan Eropa itu berulang kali memenangkan pelanggaran bagi timnya, dan sempat melepas tembakan yang merepotkan Andritany Ardhiyasa.
Baca Juga: Penampilan Terburuk Persib Sejak Dilatih Luis Milla, Sama Saja Berikan Tiket Piala AFC pada Persija