Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-22 VS Lebanon - Tanpa Kontingen PSM-Persija di Laga Internasional Pertama

By Najmul Ula, Kamis, 13 April 2023 | 23:30 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Rizky Ridho, sedang menguasai bola dalam sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (13/4/2023) malam.

BOLANAS.COM - Timnas Indonesia U-22 menjalani laga uji coba internasional melawan Lebanon, belum diperkuat pemain PSM dan Persija.

Indra Sjafri berkesempatan menjajal skuat timnas Indonesia U-22 dalam laga uji coba internasional pertama menjelang SEA Games 2023.

Timnas Indonesia U-22 dijadwalkan menjamu Lebanon pada laga leg pertama uji coba, Jumat (14/4/2023) malam.

Lebanon saat ini duduk di peringkat 99 FIFA, lebih baik dari Thailand (114) dan cuma berjarak sejengkal dari Vietnam (95).

Baca Juga: Erick Thohir 'Ingin Lebih' dari Pelatih Timnas Indonesia, Rupanya Mau Lupakan STY dan Rekrut Park Hang-seo?

Sebelum pertandingan ini, tim Garuda sudah menjajal pertandingan uji coba lokal melawan Bhayangkara FC.

Laga tersebut berakhir dengan skor 1-1, dengan skuat yang sudah diperas setelah pencoretan 11 pemain.

Pelatih Indra Sjafri kini mengharap perlawanan lebih baik dari Lebanon, yang dilatih Miguel Moreira dari Portugal.

"Secara kualitas juga kita mau uji coba dengan lawan yang seimbang, lebih kuat, dan lebih rendah," ucap Indra (13/4/2023).

Baca Juga: Pratama Arhan Butuh Main Demi Piala Asia, Tawaran Muangthong United Terlalu Berharga untuk Dilewatkan