Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akhirnya angkat bicara terkait rumor Park Hang-seo sebagai pengganti Shin Tae-yong.
Belakangan ini PSSI sedang dikaitkan dengan mantan pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo.
Seperti diketahui, saat ini Park Hang-seo masih menganggur usai berpisah dengan Vietnam.
Sejumlah media Vietnam melaporkan bahwa kondisi ini coba dimanfaatkan oleh PSSI.
PSSI disebut sudah menghubungi pihak Park Hang-seo untuk bernegosiasi.
Park Hang-seo dikabarkan akan menggantikan Shin Tae-yong yang kontraknya akan habis pada Desember 2023.
Pelatih berusia 63 tahun itu bahkan disebut telah ditawari gaji dua kali lipat lebih besar ketimbang yang diterimanya di Vietnam.
Namun, rumor tersebut langsung dibantah tegas oleh Erick Thohir.
Erick Thohir mengaku tidak pernah berkomunkasi dengan pelatih lain.
"Saya tidak pernah berbicara sama siapa pun demi Allah," kata Erick Thohir dikutip dari BolaSport.com, Kamis (14/4/2023).
"Jadi saya tidak pernah bicara dengan pelatih siapa pun sampai hari ini," imbuhnya.
Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu masih mempercayakan kursi pelatih timnas Indonesia kepada Shin Tae-yong.
Bahkan, Erick Thohir menyebut sudah menjadwalkan agenda rapat bersama Shin Tae-yong untuk membahas kontrak baru.
Nantinya, Erick Thohir akan meninjau ulang kontrak Shin Tae-yong bersama PSSI.
"Kontrak Shin tae-yong masih berlaku sampai akhir tahun, tapi Piala Dunia U-20 sudah tidak ada," tutur Erick Thohir.
"Karena itu saya akan bertemu Shin Tae-yong untuk melakukan review apa yang kita bisa tingkatkan kerja sama ini atau kontrak ini," sambung eks Presiden Inter Milan itu.
Erick Thohir sendiri sebelumnya mengisyaratkan ingin menambah target untuk Shin Tae-yong
Juru taktik berusia 53 tahun itu diharapkan mampu segera mengakhiri puasa gelar timnas Indonesia.
Hingga kini Shin Tae-yong memang belum berhasil mempersembahkan satu gelar pun untuk timnas Indonesia.
Terdekat, timnas Indonesia akan tampil di Piala Asia 2023 mendatang,