Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Ukir Sejarah di Liga 1, Divaldo Alves Putuskan Hengkang dari Persik Kediri

By Nungki Nugroho, Jumat, 14 April 2023 | 14:30 WIB
Pelatih Persik Kediri, Divaldo Da Silva Teixeira Alves, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (8/3/2023).

Persik Kediri harus puas berada di peringkat ke-11 dengan 44 poin dari 34 pertandingan.

Divaldo Alves mengatakan bahwa dirinya sudah tidak memiliki visi yang sama dengan manajemen Persik Kediri untuk musim depan.

Ia juga mengaku sudah mendapat tawaran dari klub lain.

"Saya sudah bicara dengan manajemen dan kami punya perbedaan pilihan untuk musim depan."

Baca Juga: Indra Sjafri Tambal Kekurangan Shin Tae-yong, Striker Timnas U-20 Indonesia Akhirnya Punya Pelatih Finishing

"Saya juga sudah dapat tawaran dari klub lain yang lebih menarik. Jadi saya memutuskan untuk hengkang dari Persik," ujar Divaldo Alves.

Divaldo Alves mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya selama menangani Persik Kediri.

Ia juga berharap Persik Kediri bisa lebih baik di masa depan.

"Saya sangat bersyukur bisa bekerja di Persik Kediri. Saya berterima kasih kepada manajemen, pemain, staf, media, dan para suporter yang selalu setia mendukung kami."

"Saya harap Persik bisa lebih sukses di musim-musim berikutnya," tutur Divaldo Alves.

Divaldo Alves merupakan pelatih asing ‘era lama’ yang pernah melatih beberapa klub Indonesia sejak tahun 2008.

Ia pernah menangani PSMS Medan, Persijap Jepara, dan Persebaya Surabaya sebelum bergabung dengan Persik Kediri pada Agustus 2022.

Prestasi terbaiknya adalah mengantarkan Persebaya 1927 menjadi runner-up di Indonesia Premier League 2011/2012.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Persik Kediri (@persikfcofficial)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P