Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Tim pelatih timnas U-22 Indonesia memanfaatkan jeda waktu panjang untuk evaluasi performa tim di laga pembuka SEA Games 2023.
Timnas U-22 Indonesia diuntungkan dengan jeda panjang selepas menjalani laga perdana di SEA Games 2023.
Skuad Garuda Muda istirahat selama empat hari sebelum menghadapi Myanmar pada partai kedua, Kamis (4/4/2023).
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, juga mengungkapkan bahwa ia akan memanfaatkan jeda waktu untuk mengevaluasi performa tim.
Baca Juga: Malaysia Bertekad Gulingkan Ambisi Timnas U-22 Indonesia Akhiri Puasa Gelar di SEA Games 2023
Ia menunggu laporan dari tim perform analis yang akan memberikan informasi lengkap tentang pertandingan tersebut.
Setelah itu, ia akan melakukan evaluasi secara menyeluruh bersama staf kepelatihan dan pemain.
"Sebenarnya saya tidak pernah melakukan evaluasi sebelum semua informasi tentang pertandingan kami dapatkan,"
"Jadi besok baru tim perform analis akan memberikan report dan setelah itu kami secara menyeluruh melakukan evaluasi," kata Indra Sjafri dalam konferensi pers usai pertandingan.
Baca Juga: SEA Games 2023 - Kalahkan Singapura, Thailand Puncaki Klasemen Grup B