Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas U-22 Indonesia susah payah unggul atas timnas U-22 Timor Leste di babak pertama lanjutan laga Grup A SEA Games 2023 di Stadion Olimpik, Phnom Penh, Kamboja, Minggu (7/5/2023).
Timnas U-22 Indonesia mengincar kemenangan ketiganya di Grup A SEA Games 2023.
Sebaliknya, laga ini menjadi nafas terakhir bagi Timor Leste yang baru mengantongi tiga poin di SEA Games 2023.
Indonesia langsung mendapat tendangan penjuru di awal babak pertama.
Baca Juga: SEA Games 2023 - Dipermalukan Thailand, Nasib Malaysia Ditentukan Laga kontra Vietnam
Sayangnya sundulan Ramadhan Sananta masih melambung di atas gawang Timor Leste.
Pada menit ke-5, giliran tendangan Witan Sulaeman yang diblok oleh pemain bertahan Timor Leste.
Dua menit kemudian sontekan Witan kembali ditepis oleh Georgino Jose Alexandro.
Timor Leste balik menekan lewat skema serangan balik, beruntung sontekan Mouzinho masih bisa diblok oleh Komang Teguh pada menit ke-9.