Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marselino Ferdinan dan Ferarri Dua Kali Bikin Vietnam Lumpuh, Dinasti The Golden Stars Kian Runtuh Sepeninggal Park Hang-seo

By Nungki Nugroho, Sabtu, 20 Mei 2023 | 20:27 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

BOLANAS.COM - Dinasti Vietnam semakin runtuh semenjak ditinggal Park Hang-seo, Marselino Ferdinan dan Muhammad Ferarri pertegas dominasi timnas Indonesia.

Timnas Vietnam sudah tidak segarang dulu ketika ditangani oleh pelatih Park Hang-seo.

Ya, di tangan Park Hang-seo Vietnam menjelma menjadi raksasa Asia Tenggara.

Tim berjuluk The Golden Stars itu mampu menjadi runner-up Piala Asia u-23 2018 dan juara Piala AFF 2018.

Baca Juga: Pengakuan Indra Sjafri yang Kena Prank Peluit Wasit dan Blunder Kartu Merah di Final SEA Games 2023

Park Hang-seo mengantar Vietnam menjuarai SEA Games dalam dua edisi beruntun 2019 dan 2021.

Namun, performa Vietnam semakin menurun seiring regenerasi yang dilakukan Shin Tae-yong di timnas Indonesia.

Ditambah lagi, Park Hang-seo memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan Vietnam.

PHS, sapaan akrabnya, mengakhiri statusnya sebagai pelatih Vietnam per 31 Januari 2023 lalu.

Baca Juga: Rekap Transfer Liga 1 - Permainan Senyap Sang Juara Bertahan dan Tiga Tim Promosi