Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pemain timnas Indonesia, Shayne Pattynama, mengaku siap habis-habisan lawan Argentina di FIFA Matchday usai disimpan saat laga kontra Palestina.
Shayne Pattynama menantikan debutnya bersama timnas Indonesia.
Pemain berusia 24 tahun itu telah menyelesaikan proses naturalisasi sejak April 2023 lalu.
Kini, Pattynama berpeluang menjalani laga perdananya bersama timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023.
Baca Juga: Tiga Tim ASEAN Catatkan Cleansheet di FIFA Matchday, Vietnam Bantu Indonesia Perbaiki Ranking FIFA
Ia mendapat panggilan dari pelatih Shin Tae-yong untuk laga melawan Palestina dan Argentina.
Pada Rabu (14/6/2023) lalu, Shayne Pattynama tak diturunkan oleh STY saat laga Indonesia Vs Palestina.
Bek Viking FK itu baru bergabung dengan latihan timnas pada 12 Juni 2023.
Waktu dua hari tampaknya dianggap tidak cukup oleh Shin Tae-yong untuk adaptasi Shayne Pattynama dengan skuad Garuda.
Baca Juga: Tiga Pemain Timnas Indonesia Jadi Senjata Rahasia Shin Tae-yong untuk Lawan Argentina
Namanya disebut-sebut bakal masuk dalam starting line-up timnas ketika melawan Argentina pada Senin (19/6/2023).
Menurutnya, sebuah kehormatan bisa menghadapi juara Piala Dunia 2022.
"Ya, ini akan menjadi pertandingan yang bagus, ini bukan hanya tentang Messi, sangat bagus melawan Argentina," kata Shayne Pattynama.
"Mereka adalah juara dunia. Saya berharap Lionel Messi bisa bermain, tetapi kami hanya fokus untuk menampilkan permainan yang bagus," tutur Pattynama.
Pemain yang memiliki darah Indonesia dari sang ayah itu mengaku antusias dengan dukungan suporter tim Merah Putih.
"Sangat gila melihat para fans akan memenuhi stadion," ucap Shayne Pattynama di sela latihan.
Shayne Pattynama siap bermain habis-habisan demi lambang Garuda di dada.
"Akhirnya saya bisa bermain untuk negara saya, jadi saya akan memberikan segalanya dalam setiap detik di lapangan. Ini semua demi fans Indonesia," tegas Shayne Pattynama.
Ia juga berniat mempersembahkan debutnya untuk mendiang sang ayah.
"(Debut nanti) untuk keluarga saya, terutama ayah saya yang sudah meninggal. Dia akan bangga dengan saya," kata Pattynama.
Jika dipasang Shin Tae-yong, Pattynama bisa diplot sebagai bek sayap, winger, atau
Pertandingan antara Indonesia Vs Argentina digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Laga ini disiarkan langsung oleh RCTI mulai pukul 19.30 WIB.
Profil Shayne Pattynama