Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Pemain 20 tahun menyelesaikan tes medis pada Senin dan sekarang akan bergabung dalam kontrak empat tahun."
Di FC Utrecht, Iqbal berpotensi menjadi rekan setim gelandang timnas Indonesia, Ivar Jenner.
Ivar Jenner baru saja menghadapi wonderkid Manchester United lainnya di FIFA Matchday, yaitu Alejandro Garnacho.
Ivar dan Garnacho berjumpa dalam pertandingan timnas Indonesia melawan Argentina pada hari yang sama dengan Iqbal melakoni tes medis di FC Utrecht.
Pada musim lalu, Ivar yang baru berusia 19 tahun mencatatkan 18 penampilan untuk Jong FC Utrecht di kasta dua Liga Belanda.
Melihat usia dan rapor penampilan musim lalu, Ivar memiliki peluang besar untuk dipromosikan ke tim utama yang dibesut Michael Silberbauer.
Jika sudah begitu, Ivar akan rutin bersanding bersama Iqbal di sesi latihan dan pertandingan.
Lantas pada Januari 2024 mendatang, Ivar dan Iqbal bakal berduel sebagai musuh di Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Vietnam, dan Irak.
Iqbal tercatat sudah mengantongi tiga caps bersama negara yang disebut terakhir.
Setali tiga uang, Ivar juga sudah memenangi dua caps bersama timnas Indonesia, dua-duanya terjadi di FIFA Matchday Juni.