Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2022 - Ramadhan Sananta Respons Sikap Dingin Shin Tae-yong, Indra Sjafri Menang Banyak

By Najmul Ula, Minggu, 25 Juni 2023 | 10:24 WIB
Pemain Persis Solo, Ramadhan Sananta saat laga lawan Persebaya Surabaya di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (24/6/2023).

Situasi tampak awkward, lantaran Sananta mengumumkan pada suporter di kampung halamannya (Kep. Riau) akan bermain melawan Argentina.

Shin Tae-yong berkata lain dan cenderung memilih striker dengan kecepatan, dan menyisihkan penyerang murni seperti Sananta dan Ilija Spasojevic.

Tersisih dari skuat SEA Games terlihat menjadi berkah terselubung bagi Sananta, karena ia bisa memulai pramusim lebih awal bersama klub baru.

Sejauh ini, ia sudah tampil dalam dua laga uji coba "kompetitif" melawan Jeonbuk Hyundai Motors dan Persebaya Surabaya.

Melawan tim Korea Selatan, Sananta memperlihatkan finishing berkelas berupa sundulan, mengingatkan suporter pada ayunan kepala Bambang Pamungkas.

Menghadapi Persebaya, ia menunjukkan keganasan di kotak penalti dengan menyambut bola liar berupa sepakan keras.

Dua gol tersebut menjadi modal penting Sananta untuk menatap laga sesungguhnya di Liga 1 pada pekan depan.

"Tentunya saya sangat senang sekali mencetak gol di laga uji coba," ujar Sananta usai laga kontra Jeonbuk.

Baca Juga: Hasil Persis vs Persebaya - Pramusim Tak Pernah Santai bagi Klub Liga 1, Tercipta 2 Kartu Merah dan 7 Gol Dramatis