Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023, Timnas U-17 Indonesia Disiapkan Lawan Berat di Eropa

By Nungki Nugroho, Minggu, 25 Juni 2023 | 16:49 WIB
Skuad timnas U-16 yang berpeluang memperkuat timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.

Selain itu, tim juga akan menghadapi beberapa tim kuat dari Eropa sebagai uji coba.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengatakan bahwa program ini sangat penting untuk membangun tim yang solid dan kompetitif.

Ia berharap bahwa tim dapat menunjukkan performa yang baik di Piala Dunia U-17 dan membuat bangga bangsa Indonesia.

"Kami ingin memberikan kesempatan kepada semua pemain muda di Indonesia untuk bergabung dengan tim nasional."

Baca Juga: Persaingan Striker Timnas U-17 di Piala Dunia U-17, Duel Pemecah Rekor Liga 1 dan Titisan Bagus Kahfi

"Kami akan mencari pemain yang memiliki kualitas dan karakter yang sesuai dengan filosofi kami."

"Kami juga ingin memberikan pengalaman berharga kepada pemain dengan melatih dan bermain di Eropa."

"Kami berharap bahwa tim ini dapat menjadi generasi emas sepak bola Indonesia," kata Erick Thohir.

Menteri BUMN Indonesia itu menunjuk Bima Sakti sebagai pelatih timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.

Baca Juga: Erick Thohir Tidak Sebut Nama 6 Calon Dirtek PSSI, Hansi Flick Sedang Digoyang di Timnas Jerman

Nantinya, pemain yang lolos seleksi medio Juli-Agustus akan mengikuti pemusatan latihan di Eropa.

"Pada Juli dan Agustus kita akan seleksi pemain yang pantas masuk tim U-17," tutur Erick Thohir.

Tak hanya berlatih, skuad Garuda Asia juga disiapkan lawan berat sama di Eropa.

"Setelah itu akan kita kirim ke luar negeri untuk menjalani pemusatan latihan sekaligus melakukan uji coba dengan negara-negara Eropa, Asia, Afrika, dan lain-lain," jelas Erick Thohir.

"Tujuannya agar mereka tidak kaget kalau nanti melawan tim-tim tangguh," imbuhnya.

Piala Dunia U-17 sendiri akan diselenggarakan pada 10 November - 2 Desember 2023.

Indonesia yang bertindak sebagai tuan rumah otomatis menempati slot pertama Grup A.

Sudah ada 20 kontestan termasuk Indonesia yang akan bertarung di Piala Dunia U-17 2023.

Sementara empat tiket wakil Asia ditentuka hari ini dan besok pada babak perempat final Piala Asia U-17 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P