Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 1 - Laga Sempat Tertunda, Dua Pilar Asing Bawa Persita Kalahkan PSIS di Kandang

By Nungki Nugroho, Sabtu, 8 Juli 2023 | 21:13 WIB
Norberto Ezequiel Vidal (kiri) sedang menguasai bola dan dibayangi Alfreandra Dewangga (kanan) dalam laga pekan kedua Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus PSIS Semarang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Sabtu (8/7/2023).

BOLANAS.COM - Persita Tangerang menang 2-0 atas PSIS Semarang pada pekan kedua Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Sabtu (8/7/2023).

Hujan sempat mengguyur Stadion Indomilk Arena jelang berlangsungnya pertandingan Persita Vs PSIS.

Walhasil, laga antara Persita Vs PSIS terpaksa ditunda 10 menit karena air yang menggenangi lapangan.

Saat laga dimulai, kedua tim tampak belum panas sehingga tak ada peluang berbahaya di 10 menit awal babak pertama.

Baca Juga: Hasil Borneo FC Vs Bali United - Kalah Lagi, Serdadu Tridatu Kian Terpuruk Jelang Play-off Liga Champions Asia

Persita baru menciptakan kesempatan menit ke-11 lewat Mateo Bustos.

Namun, tembakan keras Bustos masih melebar di sisi gawang PSIS.

Lima menit berselang, tim tuan rumah mendapat penalti usai Irsyad Maulana dijatuhkan Fredyan Wahyu.

Sayangnya eksekusi Mateo Bustos bisa digagalkan oleh kiper PSIS, Adi Satryo.

Baca Juga: Luis Milla Pasang Badan usai Alumni Persija Dituduh Jadi Aktor Kegagalan Persib