Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib tertahan di posisi 14 klasemen dengan tiga poin dari tiga kali hasil imbang.
Pangeran Biru juga ditinggal pelatih Luis Milla beserta dua asistennya yang memutuskan mundur.
Di klasemen, Persib diapit oleh dua juara bertahan Liga 1 yakni PSM Makassar dan Bali United.
PSM selaku juara musim lalu berada di posisi 13 klasemen dengan mengumpulkan empat poin dari tiga laga.
Kemenangan tipis 1-0 atas Persikabo 1973 pada Jumat (14/7/2023) menyelamatkan PSM dari zona merah.
Sementara itu, Bali United menduduki posisi 15 klasemen dengan tiga poin.
Juara Liga 1 2021/2022 itu bangkit dari keterpurukan dengan mengalahkan Madura United 2-1 pada Sabtu (15/7/2023).
Pekan ketiga ditutup dengan kemenangan telak Persija Jakarta atas Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/7/2023).