Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sao Paulo di Atas Level Indonesia, Bima Sakti Persilakan Welber Jardim Terlambat Gabung Timnas U-17

By Najmul Ula, Kamis, 20 Juli 2023 | 15:04 WIB
Welber Jardim baru saja mengantarkan klubnya, Sao Paulo U-16 juara Copa Criciuma U-17 2023 pada Sabtu (1/7/2023).

BOLANAS.COM - Bima Sakti tak keberatan Welber Jardim terlambat bergabung timnas U-17 Indonesia, Sao Paulo dianggap punya level lebih tinggi.

Sao Paulo mendapat perlakuan lebih ramah dibanding Persija Jakarta, meskipun sama-sama telat melepas pemain ke timnas Indonesia.

Sao Paulo memiliki satu pemain timnas U-17 Indonesia yang diproyeksikan untuk Piala Dunia U-17 2023, Welber Jardim.

Namun saat skuat timnas U-17 Indonesia sudah berkumpul sejak pekan lalu di Jakarta, Welber Jardim tetap saja masih di Brasil.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Tersenyum Usai 'Ngolongin' Bek Ansan Greeners, Jeonnam Dragons Dekati Zona Promosi

Welber Jardim yang berposisi bek kanan itu rupanya masih membela Sao Paulo untuk berkompetisi di negeri samba.

Hal tersebut mirip dengan situasi Persija Jakarta yang menahan pemain timnas Indonesia beberapa waktu lalu.

Baik untuk timnas U-20, timnas U-23, hingga timnas senior, Persija dikenal hanya akan melepas pemain mendekati tanggal turnamen yang dibutuhkan.

Sikap tersebut sempat membuat Shin Tae-yong dan elemen PSSI naik pitam, karena menganggap Persija tidak kooperatif.

Baca Juga: Thomas Doll Minta Testimoni RB Leipzig: Pemain Asing Anyar Persija Ditempa Sepak bola Ala Ralf Rangnick