Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Seminggu di Indonesia, Bojan Hodak Ternyata Belum Diperbolehkan Melatih Persib

By Najmul Ula, Rabu, 2 Agustus 2023 | 17:50 WIB
Pelatih baru Persib Bandung, Bojan Hodak.

Saat Persib menjamu Bali United, itu berarti sudah menginjak hari keenam Hodak menemani Maung Bandung.

Kurun tersebut seharusnya cukup bagi Hodak untuk menanamkan idenya di Persib, melanjutkan proyek yang ditinggal Milla.

Nyatanya tidak demikian yang terjadi, lantaran Hodak terkendala administrasi Kartu Izin tinggal Terbatas (KITAS).

KITAS tersebut menjadi syarat sah orang asing bekerja di Indonesia, termasuk pemain dan pelatih asing di Liga 1 dan 2.

Kabar tersebut disampaikan oleh caretaker Yaya Sunarya, yang kembali muncul pada konferensi pers pra pertandingan kontra Bali.

"Kabar Coach Bojan baik, dia sehat, dia senang bisa bergabung dengan tim," ucap Yaya dikutip dari Kompas.com.

"Sejauh ini proses administrasi untuk kelengkapan dan keabsahan untuk mendampingi tim masih dalam proses," jelasnya.

Baca Juga: Luis Milla 'Kabur' bareng Rombongan Spanyol, Alberto Rodriguez Suram Ditinggal Sendirian di Bench Persib

Dengan demikian, Yaya Sunarya masih akan mendampingi tim di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Yaya sendiri membuktikan diri dapat mengambil keputusan berani dengan meninggalkan pakem tiga bek ala Milla.

Yaya memasang empat bek saat mengalahkan Persik, termasuk mencadangkan pemain boyongan Milla, Alberto Rodriguez.

Hodak masih akan menyaksikan sekali lagi pertandingan persib dari bangku eksekutif, dengan debutnya tertunda hingga pekan depan.

Baca Juga: Persib Kembali Bertemu Mantan, Mohammed Rashid Punya Sihir Magis untuk Bali United

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P