Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Quan Van Chuan menghibur Ernando Ari selepas babak adu penalti, kiper Vietnam mengaku beruntung bisa menepis penalti.
Solidaritas sesama kiper membuat Quan Van Chuan menghampiri dan merangkul Ernando Ari selepas final Piala AFF U-23 2023.
Vietnam meraih trofi Piala AFF U-23 2023 setelah mengalahkan Indonesia pada laga final, Sabtu (26/8/2023) malam.
Pada babak adu penalti, Vietnam lebih beruntung dari Indonesia setelah kiper Quan Van Chuan menepis eksekusi Ernando Ari.
Baca Juga: Ernando Ari Tidak Perlu Meminta Maaf, Kami Semua yang Harus Memohon Maaf pada Dirimu
Quan Van Chuan yang berstatus kapten tim sejatinya berhak merasa iri dengan performa elite Ernando di sepanjang waktu normal dan perpanjangan waktu.
Ernando mementahkan semua peluang Vietnam, dari jarak dekat maupun jauh, hingga berbagai umpan silang berbahaya.
Di sisi lain, Van Chuan justru tak tampil meyakinkan, bahkan hampir melakukan blunder saat menyetop tendangan bebas Ramadhan Sananta.
Tendangan memantul Sananta gagal ditangkap sempurna oleh Van Chuan dan melewati badannya, beruntung cuma bergulir ke samping gawang.
Tibalah babak adu penalti, saat Ernando dan Van Chuan gagal menghentikan lima eksekutor pertama Vietnam dan Indonesia.
Pada eksekutor keenam, Ernando berinisiatif mengambil, hanya untuk sepakannya ditahan kolega Vietnam.
Van Chuan menjadi pahlawan negaranya, sementara Ernando tersungkur dan meminta maaf pada publik Indonesia.
Usai pertandingan, Van Chuan mengetahui Ernando tampil lebih baik dibanding dirinya, dan segera menghampirinya.
Van Chuan terlihat mengucapkan beberapa kata sembari memeluk Ernando yang sedih.
"Ini bukan penghargaan saya, seluruh tim berkontribusi untuk memenangi trofi," ujar Van Chuan sesudah final.
"Situasi adu penalti (menang) karena saya beruntung," tegasnya dikutip dari Soha.vn.
Van Chuan saat ini berusia 22 tahun, salah satu pemain senior di timnas U-23 Vietnam.
Adapun Ernando berusia satu tahun lebih muda, dan bisa bertemu lagi dengan Van Chuan di masa depan di level lebih tinggi.
Ernando telah mengecap tiga caps timnas senior, sedangkan Van Chuan belum pernah membela timnas senior Vietnam.
Baca Juga: Nasib Buruk David De Gea Sejak Gagal Penalti di Final Liga Europa, Bagaimana Ernando Ari?