Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 Gagal Juara, Erick Thohir Mimpi Indonesia Taklukkan Asia dan Dunia

By Nungki Nugroho, Minggu, 27 Agustus 2023 | 16:16 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

"Piala AFF U-23 merupakan bagian dari proses. Karena tak ada tim di sepak bola yang bisa sukses tanpa memiliki sistem, roadmap, dan agenda yang jelas," kata Erick Thohir.

Erick Thohir juga berharap para pemain untuk tidak cepat puas dengan pencapaian saat ini.

Dengan mencapai final, Indonesia berarti telah menunjukkan level yang lebih tinggi di Asia Tenggara.

"Mental untuk tidak mudah puas dan selalu meningkatkan level kompetitif kita adalah kunci bagi timnas untuk bersaing di level yang lebih tinggi lagi," tegas Erick Thohir.

Baca Juga: Hasil Final Piala AFF U-23 2023 - Kredit untuk Ernando Ari, Berkat Dia Indonesia Bisa Tahan Vietnam hingga Adu Penalti

Menteri BUMN RI itu bermimpi ke depan Indonesia bisa menaklukkan Asia hingga dunia.

"Jika di Asia Tenggara kita berhasil mencapai level atas, mengapa tidak kita taklukkan pula Asia bahkan dunia," pungkasnya.

Setelah ini, skuad timnas U-23 akan menghadapi babak Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Timnas U-23 Indonesia menjamu Turkmenistan dan Taiwan di Stadion Manahan, Solo, pada September mendatang.

Indonesia wajib menyapu bersih dua laga tersebut untuk bisa lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024.

Hanya ada 16 tim yang berhak melaju ke putaran final dari total 11 grup di babak kualifikasi.

11 diantaranya diambil dari juara grup, sedangkan sisanya melalui klasemen runner-up terbaik.

Piala Asia U-23 menjadi jalan bagi Indonesia untuk menaklukkan Asia hingga dunia.

Pasalnya, tiga tim terbaik akan mendapat tiket langsung ke Olimpiade di Paris pada 2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P