Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Daisuke Sato menutup peluang Persib di babak pertama tanpa berbuah gol. Sehingga skor masih 0-0.
Pada babak kedua, Persib langsung menggebrak lewat aksi Marc Klok di sisi kiri pertahanan lawan.
Bola umpan Klok mengenai tangan pemain Persikabo 1973.
Wasit lantas memberi hadiah penalti untuk Maung Bandung pada menit ke-47.
David da Silva yang menjadi eksekutor sukses membuat Persib unggul 1-0.
Baca Juga: Profil Lawan Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023, Tak Ada yang Pernah Juara
Ini merupakan gol ke-35 David da Silva untuk Persib.
Kini, ia hanya berselisih satu gol dengan bomber Persib tiga musim silam Ezechiel Ndouassel.
Da Silva nyaris menambah keunggulan andai peluangnya tak dianulir keputusan offside hakim garis pada menit ke-52.
Menit ke-55 Persikabo balik menekan, sontekan Yandi Sofyan nyaris membobol gawang Persib.