Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Problem Laten Pemain Asia di Liga Eropa, Ivar Jenner Dkk Ditepikan Klub Setelah Membela Timnas U-23 Indonesia

By Najmul Ula, Selasa, 19 September 2023 | 18:15 WIB
Pelatih Shin Tae-yong bersama pemain timnas U-23 Indonesia, Ivar Jenner, dalam sesi jumpa pers setelah laga melawan Turkmenistan di Stadion Manahan, Surakarta, Selasa (12/9/2023).

Tak heran, tak ada nama sang bek jangkung dalam skuat Ipswich saat menggasak 1-0 Sheffield Wednesday, Sabtu (16/9/2023).

Marselino Ferdinan pun setali tiga uang, walaupun sebelum pulang kampung, ia dua kali masuk dalam daftar pemain cadangan.

Marselino tak diajak dalam laga KMSK Deinze kontra RFC Seraing, Minggu (17/9/2023).

Nasib paling baik dialami Rafael Struick, yang langsung masuk dalam skuad ADO Den Haag melawan FC Eindhoven, Senin (18/9/2023).

Namun sekali lagi, Struick hanya menonton dan tak tak dimasukkan sebagai pemain pengganti.

Situasi di atas merupakan konsekuensi dari komitmen membela timnas U-23 Indonesia, yang membutuhkan penerbangan jarak jauh dari Eropa.

Ivar Jenner dkk bermain di Stadion Manahan pada Selasa (12/9/2023) malam, sedangkan klub-klub Eropa langsung bermain pada akhir pekan.

Ivar, Struick, Elkan, dan Marselino praktis terlambat mengikuti persiapan klub untuk laga akhir pekan, karena baru bergabung pada Rabu atau Kamis.

Baca Juga: Prediksi Indonesia Vs Kirgistan di Asian Games 2022 - Perjudian Indra Sjafri Tentukan Pengganti Ramadhan Sananta

Mereka menghadapi dua kendala, yaitu pelatih yang memprioritaskan pemain yang mengikuti latihan satu pekan penuh, serta kondisi fisik yang mengalami jetlag. 

Situasi tersebut disoroti oleh Juergen Klopp terhadap para pemain Amerika Selatan, yang juga menjalani penerbangan jauh selepas membela negara.

"Kami mempunyai empat pemain di Amerika Selatan yang saya belum melihat mereka sama sekali," keluh Klopp akhir pekan lalu.

"(Padahal) dalam 24 jam kami akan bermain (melawan Wolverhampton, Sabtu siang)," jelasnya.

Ke depan, problem laten ini akan terus berulang bagi siapa pun pemain timnas Indonesia yang bermain di Eropa.

Baca Juga: Melihat Regulasi Asian Games 2022, Indra Sjafri Bakal Mudah Samai Capaian Luis Milla Lima Tahun Lalu?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P