Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Indra Sjafri singgung kualitas kompetisi dalam negeri usai timnas U-24 Indonesia mampu menang atas Kirgistan dalam ajang Asian Games 2022 pada Selasa (19/9/2023) malam.
Timnas U-24 Indonesia baru saja menutup laga perdananya di Grup F dalam ajang Asian Games 2022 dengan menumbangkan Kirgistan 2-0.
Dua gol tanpa balas dari Kirgistan ini disumbangkan oleh Ramai Rumakiek pada menit ke-58 dan Hugo Samir dalam waktu perpanjangan babak kedua.
Hasil yang sangat memuaskan bagi tim besutan Indra Sjafri mengingat persiapan yang dilakukan sangat minim.
Sebab Indra Sjafri hanya berhasil membawa 20 pemain untuk menghadapi ajang Asian Games 2022.
Dari 22 nama yang terdaftar, dua pemain tertahan di tanah air dan terpaksa absen karena berbagai alasan.
Ramadhan Sananta batal dilepaskan Persis Solo akibat krisis pemain yang tengah melanda timnya untuk melanjutkan kompetisi Liga 1 2023/2024.
Sedangkan, Beckham Putera yang mendapat panggilan membela timnas U-24 Indonesia pun tidak bisa terbang ke Hangzhou karena cedera yang dialami.
Selain keterbatasan pemain, Indra Sjafri juga tidak sempat mengadakan pemusatan latihan (TC) dengan pemain yang lengkap.
Dirinya mengaku tidak mendapat waktu mengumpulkan semua pemain dalam satu kesempatan sebelum menghadapi Kirgistan.
"Bisa dibayangkan kami berkumpul langsung di China, tidak ada TC di Indonesia."
"Pemain-pemain kami panggil dan berkumpulnya di hotel, di sini," ungkap Indra.
Meskipun tidak diuntungkan dalam segi persiapan, timnas U-24 Indonesia nyatanya mampu menyuguhkan penampilan yang baik.
Indra pun menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pihak yang terlibat dari pemain, staf pelatih, hingga ofisial tim.
"Terima kasih pada semua pemain yang telah bekerja keras di pertandingan ini."
Baca Juga: Asian Games 2022 - Kalahkan Kirgistan, Indonesia Selangkah Menuju 16 Besar
"Begitu juga staf pelatih dan ofisial tim yang juga bekerja keras menyiapkan segala hal buat tim ini bisa tampil maksimal," tutur Indra Sjafri dilansir dari BolaNas.com melalui website resmi PSSI.
Juru taktik asal Sumatera Barat itu juga memberikan apresiasi kepada klub-klub yang turut berkontribusi melepaskan pemainnya untuk berlaga di Asian Games.
Ia menyebut kualitas pemain yang bermain di timnas Indonesia saat ini dalam kondisi yang bagus berkat pelatihan yang juga diberikan klub-klub.
"Terima kasih buat semua klub dan semua pelatih klub yang telah memberikan pemainnya buat Timnas Asian Games."
"Telah melatih dan membantu Timnas dalam meningkatkan kualitas kemampuan pemain muda Indonesia," ucapnya.
Melihat peningkatan performa pemain yang dimiliki Indonesia, Indra Sjafri meyakini kualitas kompetisi liga lokal yang berjalan saat ini juga semakin baik.
"Ini juga menunjukkan bahwa latihan di klub dan kompetisi lokal kita juga sudah semakin baik kualitasnya, sehingga semua pemain terbentuk dari kompetisi yang sangat ketat dan kompetitif."
"Kualitas kompetisi semakin baik akan berdampak terhadap kualitas pemain Timnas," tutupnya.
Indonesia akan melanjutkan pertandingan di babak penyisihan Grup F Asian Games 2022 melawan Taiwan pada esok hari, Kamis (21/9/2023).