Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Sekali di Piala AFC 2023, Bali United Pede Amankan Tiga Poin di Kandang Persija Jakaarta

By dila septi asrining kanastren, Minggu, 24 September 2023 | 14:30 WIB
Penampilan Bali United melawan Stallion Laguna FC pada babak penyisihan Grup G AFC Cup 2023/2024 di Binan Football Stadium, Filipina, pada Rabu (20/9/2023).

Ia pun menyinggung sedikit mengenai kunci dibalik kesukesan timnya meraih kemenangan melawan Stallion Laguna FC.

Menurutnya, hasil ini tak lepas dari evaluasi yang dilakukan setelah tumbang saat kontra RANS Nusantara pada pekan lalu.

"Sewaktu kami lawan tim dari Filipina itu berkat hasil evaluasi dari kami melawan RANS Nusantara di rumah.

"Kami punya banyak peluang tetapi tidak bisa mencetak gol."

"Kemudian kami memperbaiki dan bisa cetak lima gol di sana," sambungnya.

Baca Juga: Lakoni Laga Penentu, Indra Sjafri Waspadai Winger Korea Utara

Meskipun meraih hasil memuaskan di Piala AFC 2023, Teco tetap menerapkan cara yang sama saat bentrok dengan Persija Jakarta nanti.

"Situasi sama juga kami tetap memberikan evaluasi apa yang kurang untuk diperbaiki agar besok (24/9/2023) pemain lebih siap lagi setelah kondisi laga terakhir positif dari Filipina," tutupnya.

Saat ini baik Bali United maupun Persija Jakarta sama-sama mengoleksi 17 poin.

Pada klasemen sementara Liga 1 2023/2024, Bali United berada di peringkat 10 sedikit lebih unggul dari Persija Jakarta yang menyusul di bawahnya.

Meskipun meraup jumlah poin yang sama dan hanya terpaut selisih gol, nasib kedua tim ini nyatanya cukup berbeda.

Riko Simanjuntak dkk baru saja sukses memutus tren negatif mereka usai bertanding tanpa hasil menang selama lima laga beruntun.

Sedangkan Bali United harus menelan kekalahan dalam dua pertandingan terakhir di Liga 1 2023/2024.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P