Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Tembus 3 Besar, Bojan Hodak Dibikin Kaget dengan Permainan Buruk Persita

By Nungki Nugroho, Senin, 2 Oktober 2023 | 06:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, sedang memantau para pemainnya bertanding di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (23/9/2023).

"Pertandingan yang bagus. Skor 5-0 juga hasil yang bagus. Saya tidak menduga Persita akan bermain begitu buruk," kata Bojan Hodak.

Padahal dua pekan sebelumnya Persita mampu mencatatkan cleansheet.

Skuad berjuluk Pendekar Cisadane itu menahan imbang Arema FC 0-0 dan menang tipis 1-0 atas Dewa United.

Bojan Hodak heran lini serang Persib tak seperti biasanya yang sulit mencetak gol.

"Biasanya kami kesulitan mencetak gol, namun kali ini seolah setiap tendangan yang dilakukan itu bisa menjadi peluang dan berbuah gol," tutur Thomas Doll.

Bahkan, Bojan sempat dibuat pusing dengan krisis pemain U-23 untuk lawan Persita.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai Gol Bunuh Diri, Barito Putera dan RANS Nusantara FC Beri Jalan Persib ke Tiga Besar

Juru taktik berusia 52 tahun itu terpaksa menurunkan Beckham Putra sejak menit awal meski dalam pemulihan cedera.

"Kami memang sempat ada masalah soal pemain muda, karena Kakang (Rudianto) sedang sakit dan Robi (Darwis) masih belum tiba, Ferdi (Ferdiansyah) belum siap dan Beckham (Putra) juga secara fisik sebenarnya belum siap. Tetapi kami memutuskan untuk memainkannya 45 menit," jelas Bojan Hodak.

Ia mengapresiasi kerja keras pemainnya termasuk Ciro Alves yang sebenarnya belum begitu fit.