Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim besutan Shin Tae-yong itu justru makin gencar melancarkan sejumlah serangan.
Empat menit dari gol ketiga tercipta, Ramadhan Sananta kembali menjebol gawang Brunei lewat tandukan kepalanya.
Sedangkan dua gol terakhir diciptakan oleh Dimas Drajad yang sekaligus mencatatkan hattrick pada laga kali ini.
Atas hasil yang dituai, pelatih berusia 53 tahun itu memberikan ucapan selamat kepada para penggawanya.
Meskipun mampu membuat lawan bertekuk lutut, Shin Tae-yong malah mengungkapkan ketidakpuasan terhadap permainan timnya.
"Saya mengucapkan selamat kepada pemain untuk pertandingan hari ini."
Baca Juga: Kabar Baik dari Timnas U-17 Indonesia, Erick Thohir: Kemajuan Pemain Sangat Signifikan
"Tetapi untuk isi pertandingan, saya tidak begitu senang. Harusnya permainan bisa lebih baik lagi," tutur juru taktik asal Korea Selatan tersebut.
Perkataannya ini didasarkan pada penciptaan antara gol kedua dengan gol ketiga yang memakan waktu cukup panjang.
Pasalnya, gol kedua dicetak pada menit ke-12 sedangkan gol ketiga baru didapatkan dalam skema penalti di babak kedua.
Kendati demikian Shin Tae-yong merasa beruntung kesebelasan Merah Putih tetap bekerja keras hingga akhir bahkan bisa menambahkan empat gol di 45 menit terakhir.
"Setelah gol kedua sangat lama untuk menciptakan gol ketiga dan itu harus kami evaluasi."
"Untungnya di babak kedua para pemain kembali bekerja keras lagi hingga akhirnya kami bisa menang," pungkasnya.
Pertandingan kedua giliran Indonesia yang akan bertandang ke markas Brunei Darussalam.
Laga akan digelar di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan pada Selasa (17/10/2023).