Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Josep Gombau, lebih tertaring mengembangkan bakat pemain muda ketimbang berkutat dengan problem Paulo Victor.
Tak hanya di kompetisi, striker Persebaya Surabaya Paulo Victor juga tumpul di laga uji coba.
Persebaya menggelar uji coba melawan Maestro FC di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (12/10/2023).
Skuad Bajul Ijo memiliki waktu dua pekan untuk memperbaiki permainan di jeda internasional.
Persebaya berhasil menang tipis 2-1 pada laga tersebut.
Bukan Paulo Victor yang mencetak dua gol untuk Persebaya melainkan Kasim Botan dan Wildan Ramdhani.
Baca Juga: Calon Anggota Baru AFF Dipermalukan Filipina di FIFA Matchday
Gol pertama Persebaya tercipta berkat umpan cutback Wildan yang dikonversi oleh Kasim Botan.
Gol kedua giliran Wildan yang sukses melakukan tendangan voli.
Permasalahan antara Paulo Victor dan Josep Gombau tampaknya akan membekas dalam skuad Persebaya.
Keduanya tampak berseteru saat Persebaya bentrok dengan Persib Bandung pada pekan ke-15 lalu.
Saat itu Paulo Victor yang sudah bersiap mengambil penalti dilarang oleh Gombau.
Ia lebih memilih Bruno Morreira sebagai algojo penalti untuk Persebaya.
Pelatih berusia 47 tahun itu juga mengkritik kinerja Paulo Victor selepas laga.
"Yang pasti saya menilai Victor tidak memiliki peluang dan tidak bisa memaksimalkan," ucap Gombau.
Janjinya untuk mengasah ketajaman Victor bertepuk sebelah tangan di laga uji coba.
Baca Juga: Daftar Lengkap 25 Pemain Timnas Indonesia Tandang ke Brunei Darussalam, Dua Nama Diragukan Main
Josep Gombau justru menurunkan pemain muda lawan Maestro FC.
"Kita ingin melihat kondisi mereka bagaimana, banyak pemain muda di sini," kata Gombau dikutip dari laman resmi klub.
"Saya ingin melihat bagaimana mereka bermain karena saya baru datang beberapa pekan yang lalu," imbuhnya.
Ia ingin pemain yang jarang bermain di kompetisi bisa merasakan sentuhan lewat uji coba.
"Mengembalikan sentuhan mereka karena beberapa dari mereka belum bermain di kompetisi," ujar Gombau.
Pelatih asal Spanyol itu menyoroti pertahanan Persebaya yang masih sering melakukan kesalahan.
Gol lawan juga tercipta akibat kesalahan Yohanes Kandaimu pada menit ke-63.
"Mereka bermain sudah bagus, meskipun beberapa kali ada kesalahan di lini belakang. Namun tidak ada masalah masih ada waktu untuk pembenahan," pungkasnya.
Pertandingan uji coba digunakan pula oleh Gombau untuk mengevaluasi skuadnya.
Pasalnya, tinggal dua pekan lagi bursa transfer tengah musim akan dibuka.
Santer dikabarkan Mika Junco Martinez menjadi bidikan utama Persebaya untuk mengganti Paulo Victor.
Mika Junco yang juga berasal dari Spanyol tentu bisa memiliki kedekatan lebih baik dengan Gombau.
Paulo Victor masih punya kesempatan dua pekan untuk membuktikan diri.
Skuad Bajul Ijo akan menghadapi Bali United (20/10/2023) dan Persik Kediri (27/10/2023).
Victor saat ini baru mencetak satu gol dari 12 pertandingan bersama Persebaya.