Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Soroti Dua Kerugian Besar Timnas Indonesia di Putaran Kedua Kualifikai Piala Dunia 2026

By Nungki Nugroho, Sabtu, 21 Oktober 2023 | 05:00 WIB
Skuat timnas Indonesia (skuad timnas Indonesia) sedang berfoto bersama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

BOLANAS.COM - Media Vietnam menyoroti dua kerugian timnas Indonesia menjelang putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Seperti diketahui, timnas Indonesia telah lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Skuad Garuda menaklukkan Brunei Darussalam dengan kemenangan agregat 12-0 pada putaran pertama.

Di putaran kedua, timnas Indonesia akan berhadapan dengan Irak, Vietnam, dan Filipina di Grup F.

Secara ranking FIFA, timnas Indonesia memang menjadi yang paling bontot diantara tiga lawannya.

Tak hanya perihal FIFA ranking, Media Vietnam menilai bahwa timnas Indonesia dirugikan dalam persiapan menuju putaran kedua.

Baca Juga: Terharu Gabung Latihan Timnas U-17 Indonesia, Amar Rayhan Brkic Dijamin Masuk Skuad Piala Dunia U-17 2023?

Media kenamaan Vietnam, Thethao247, menyebut pasukan Merah Putih tak memiliki waktu ideal untuk mempersiapkan tim.

Pasalnya, kompetisi Liga 1 2023/2024 terus berjalan dan baru berhenti di akhir jeda FIFA Matchday, 13-21 November 2023.

"Timnas Indonesia dirugikan perihal rencana persiapan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia," tulis Thethao247.

Kompetisi Liga 1 sendiri baru berhenti satu hari sebelum FIFA Matchday yakni pada 12 November 2023.

Pada waktu tersebut masih dimainkan dua pertandingan pekan ke-19 antara Bali United Vs Borneo FC dan Dewa United Vs PSM Makassar.

Hal tersebut berdampak pada kerugian kedua yang harus ditanggung timnas Indonesia.

Thethao menilai waktu yang mepet membuat timnas Indonesia tidak bisa menggelar uji coba.

Apalagi, tim besutan Shin Tae-yong akan menjalani laga tandang di Irak pada partai pembuka Grup F.

Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, juga mengonfirmasi bahwa kemungkinan Indonesia tak menggelar uji coba sebelum lawan Irak.

Baca Juga: Hasil PSM Vs Arema FC - Adilson Silva Pecah Telur, Singo Edan Gagal Beranjak dari Zona Merah

Seluruh persiapan pasukan Garuda akan digelar di Irak.

"Kami dari staf kepelatihan merencanakan kumpul 12 November. Malamnya kami kumpul, jadi 13 November pagi kita berangkat ke Irak," jelas Nova Arianto kepada awakmedia.

"Kita langsung berangkat ke Irak karena 12 November masih ada yang main, Dewa (United) lawan PSM kalau tidak salah," imbuhnya.

Sebagai gantinya, tim pelatih timnas mengirim dua analis untuk memantau kekuatan Irak di FIFA Matchday Oktober ini.

Terekam kamera dua analis Indonesia menyaksikan langsung laga Irak Vs Jordania yang berkesudahan 2-2 (penalti 5-3) pada 17 Oktober 2023.

Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Irak pada 16 November 2023.

Setelah itu, Asnawi Mangkualam dkk harus terbang ke Tanah Air untuk menjamu Filipina pada 21 November 2023.

Meski persiapan mepet, kedalaman skuad timnas Indonesia saat ini cukup untuk bersaing di Grup F.

Shin Tae-yong bisa menggunakan jasa pemain kelas Eropa seperti Elkan Baggott, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama.

Baca Juga: Kabar Buruk untuk Pesaing Timnas Indonesia di Grup F Kualifikasi Piala Dunia, Penekel Horor Evan Dimas Kena Karmanya

Bahkan, kemungkinan besar pemain Eropa yang cedera pada putaran pertama bisa diturunkan seperti Jordi Amat, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, dan Rafael Struick.

Skuad Garuda juga berpotensi mendapat tenaga tambahan jika Nathan Tjoe-A-On segera dinaturalisasi.

Lalu ada nama Cyrus Margono yang tinggal melakukan perpindahan federasi untuk bisa mengawal gawang timnas Indonesia.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P