Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mental Timnas U-17 Indonesia Banyak Ditempa Selama di Jerman, Bima Sakti Ungkap Fakta Terbaru Jelang Piala Dunia U-17 2023

By Nungki Nugroho, Selasa, 31 Oktober 2023 | 17:45 WIB
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, saat memimpin latihan di Jakarta.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, mengungkapkan fakta terbaru mengenai skuadnya jelang tampil di Piala Dunia U-17 2023.

Timnas U-17 Indonesia tinggal memiliki waktu satu pekan sebelum tanding di Piala Dunia U-17 2023.

Indonesia yang bertindak sebagai tuan rumah tergabung di Grup A bersama Ekuador, Maroko, dan Panama.

Pada laga pertama, Indonesia menghadapi Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Sebelum ini timnas U-17 Indonesia telah menjalani pemusatan latihan di Jerman selama enam pekan.

Skuad Garuda Asia mencatatkan dua kemenangan, sekali imbang, dan empat kekalahan.

Baca Juga: Pemain Abroad Timnas Indonesia Berguguran karena Cedera, PSSI Sudah Siapkan Pengganti

Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, mengatakan bahwa pertandingan di Jerman sangat menempa mental pemain.

"Pertama dan terutama, kami harus mempersiapkan aspek mental untuk Piala Dunia U-17."

"Itulah mengapa kami merancang program tujuh pertandingan persahabatan," kata Bima Sakti dikutip dari Kompas.com, Senin (30/10/2023).