Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia bermain imbang 1-1 lawan Filipina pada laga kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (21/11/2023).
Setelah dibantai Filipina, timnas Indonesia hanya bisa mengantongi satu poin dari lawatan ke kandang Filipina.
Timnas Indonesia bahkan tertinggal lebih dulu oleh gol Patrick Reichelt (23').
Sebelum akhirnya Saddil Ramdani mencetak gol penyeimbang pada menit ke-70.
Jalannya pertandingan
Tim tuan rumah memang mendominasi permainan di awal babak pertama.
Baca Juga: Hasil Indonesia Vs Filipina - Pertahanan Kocar-kacir, Timnas Tertinggal di Babak Pertama
Peluang Filipina lewat Patrick Reichelt masih menyamping dari gawang Ernando Ari.
Rizky Ridho nyaris mencetak gol bunuh diri pada menit ke-12.
Sontekan Rizky Ridho mengarah ke gawang sendiri, beruntung bisa digagalkan Ernando.
Gol Filipina tercipta akibat blunder Jordi Amat.
Penguasaan bola Jordi diserobot pemain Filipina, kemudian dikirim ke Patrick Reichelt yang lolos dari kawalan.
Sontekan kaki kiri Patrick Reichelt mengarah ke sudut kiri gawang Ernando.
Timnas Indonesia lantas berupaya mengejar ketertinggalan.
Namun, tak satu pun peluang Indonesia berbuah gol hingga turun minum.
Pada babak kedua, Shin Tae-yong melakukan perubahan dengan memasukkan Pratama Arhan .
Baca Juga: Filipina Vs Indonesia - Shin Tae-yong dan Rafael Struick Curhat Tidak Mudah Main Lapangan Sintetis
Indonesia baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-70.
Bermula dari aksi Ricky Kambuaya mengecoh dua pemain bertahan lawan.
Ia lantas mengirim umpan ke sisi kanan yang diterima Saddil Ramdani.
Sepakan kaki kiri Saddil sukses membobol gawang Filipina.
Pada menit ke-73, sepakan Witan Sulaeman meneruskan umpan Rafael Struick masih bisa ditepis Neil Etheridge.
Tembakan kaki kiri Asnawi masih terlalu lemah pada menit ke-80.
Umpan Rafael Struick masih bisa dihalau Neil pada menit ke-85.
Satu menit berselang penyelamatan gemilang dilakukan Ernando Ari usai memotong peluang Patrick Reichelt.
Pada menit ke-89, tendangan Pratama Arhan masih melambung dari gawang Filipina.
Filipina balik mengancam lewat sepakan pemain Atletico Madrid, Santiago Rublico, yang mengenai mistar gawang.
Indonesia terus menekan di sisa waktu babak kedua.
Umpan Ramadhan Sananta masih bisa digagalkan Daisuke Sato pada masa injury time.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai.
Hasil ini tak mengubah posisi Indonesia di juru kunci klasemen.
Susunan Pemain:
Timnas Filipina (5-3-2): 1-Neil Etheridge; 2-Jesse Curran (Pocholo Bugas 76'), 4-Jefferson Tabinas, 11-Daisuke Sato, 14-Carlos Alberto, 21-Santiago Rublico; 7-Mike Ott (Bienvenido Maranon 63'), 8-Manuel Ott, 10-Jose Elmer; 6-Kevin Ingreson (Justin Baas 76'), 18-Patrick Reichelt.Pelatih: Michael Weiss.Timnas Indonesia (3-5-2): 21-Ernando Ari; 5-Rizky Ridho, 4-Jordi Amat (Arkhan Fikri 90+3'), 3-Elkan Baggott; 14-Asnawi Mangkualam, 5-Shayne Pattynama (Pratama Arhan 47'); 6-Sandy Walsh (Witan Sulaeman 30'), 13-Rachmat Irianto, 15-Ricky Kambuaya (Ramadhan Sananta 70'); 17-Saddil Ramdani, Rafael Struick (Hokky Caraka 90+3').Pelatih: Shin Tae-yong.