Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic, menyindir kinerja striker timnas Indonesia usai mengalahkan RANS Nusantara FC pada pekan ke-22 Liga 1 2023/2024.
PSS Sleman berhasil mengamankan tiga poin kandang atas RANS Nusantara FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (8/12/2023).
PSS menang tipis 1-0 berkat gol tunggal Jonathan Bustos pada injury time babak pertama.
PSS Sleman sebenarnya banyak menguasai permainan di babak pertama.
Akan tetapi, beberapa peluang tak mampu dimaksimalkan lini depan PSS yang ditempati Hokky Caraka, Ajak Riak, dan Elvis Kamsoba.
Pelatih PSS, Risto Vidakovic, menyindir kinerja lini depan yang belum optimal pada laga tersebut.
Hokky Caraka yang merupakan striker timnas Indonesia belum mampu memberi jawaban untuk kebuntuan Pasukan Elang Jawa.
Menurut Risto, PSS semestinya bisa mencetak lebih dari satu gol di babak pertama.
"Kita punya dua bagian berbeda di pertandingan kali ini. Di babak pertama saya pikir kita bisa unggul 3-0," kata Risto selepas laga.
"Kita banyak kehilangan peluang emas. Kita punya 3 atau 4 yang berhadapan dengan kiper seharusnya gol akan tetapi itulah sepak bola," ujarnya menambahkan.
Satu-satunya gol PSS pun tercipta lewat situasi bola mati.
Tendangan bebas Jonathan Bustos di dekat kotak penalti tak bisa dibendung oleh kiper RANS Nusantara, Hilmansyah.
Hokky Caraka yang diplot sebagai winger gagal memanfaatkan peluang emas pada menit ke-77.
Tembakannya dari dalam kotak penalti masih menyamping di kiri gawang.
Meski begitu, pelatih asal Serbia itu tetap memuji perjuangan yang dipertontonkan anak asuhnya.
"Kita kesulitan sedikit di babak kedua tetapi saya pikir tim sudah berjuang dengan bagus. Sekali lagi kami layak menang," ucap Risto.
Hokky Caraka mencatatkan 16 passing sukses dan tiga pelanggaran yang berimbas satu kartu kuning pada laga tersebut.
Kemenangan ini membuat PSS Sleman menjauh dari zona degradasi.
Skuad Elang Jawa menempati peringkat ke-12 dengan 26 poin.
PSS hanya membutuhkan 14 poin lagi untuk memastikan tidak terdegradasi musim depan.
"Saya pikir para pemain menunjukkan bahwa mereka berjuang di tim, mereka bisa bermain melawan tim sulit."
"Saya pikir kami yakin untuk mendapat 14 poin jika memang itu cukup untuk kami aman," jelas Risto.