Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Performa Anljok Marc Klok, Kesembuhan Ivar Jenner Jadi Harga Mati Jelang Piala Asia 2023

By Najmul Ula, Selasa, 12 Desember 2023 | 11:20 WIB
Aksi Marc Klok pada laga Persib Bandung Vs Persikabo 1973 di Stadion Gelora Badung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (16/9/2023).

Klok menjadi salah satu pemain yang diganti, yaitu oleh Witan Sulaeman pada pertengahan babak kedua.

Pada laga kedua melawan Filipina, Shin Tae-yong berpikir ulang dan memutuskan timnya akan bermain lebih baik tanpa Klok.

Lini tengah dihuni dua gelandang kembar, Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto.

Kambuaya bermain baik pada laga tersebut dengan mencatatkan satu assist untuk gol Saddil Ramdani.

Sementara Klok mendekam di bangku cadangan, lantaran Shin Tae-yong lebih mempercayai Arkhan Fikri sebagai gelandang pengganti.

Di level klub, Klok juga menunjukkan gejala penurunan.

Laga teranyar Persib Bandung melawan Persik Kediri menampilkan Klok yang tampil biasa saja, bahkan menjadi penyebab gol kedua tim lawan.

Ia melakukan pelanggaran sembrono di depan kotak penalti, yang berujung gol tendangan bebas Anderson Nascimento.

Baca Juga: Bos JDT Nyatakan Aset Terbaik nan Langka yang Dipunyai Jordi Amat, Apa Itu Ball-Playing Defender?

Bersamaan dengan usia Klok yang mencapai kepala tiga, ia tinggal menunggu waktu untuk disisihkan Shin Tae-yong.

Ivar Jenner yang baru berusia 19 tahun tetapi menjadi langganan starter Jong FC Utrecht dan di ambang promosi ke tim utama FC Utrecht dapat menjadi pengganti.

Masalahnya, ia sedang mengalami cedera berkepanjangan yang diderita sejak membela timnas U-23 Indonesia.

"Hai timnas Indonesia, saya akan mengucapkan semoga sukses untuk pertandingan melawan Brunei," ujar Ivar di Instagram.

"Sayangnya saya sedang cedera sehingga saya tidak bisa bermain."

"Tapi saya berharap bisa bermain lagi untuk timnas, semoga beruntung dan saya akan menonton pertandingan dari rumah."

Dua caps Ivar untuk timnas senior dan timnas U-23 menunjukkan ia bisa menjadi gelandang paling dalam untuk membiarkan Marselino Ferdinan dkk berkreasi.

Tepat satu bulan menjelang kick-off Piala Asia 2023, kesembuhan Ivar sangat dinanti.

Baca Juga: Dua Pemain Kembali Berlatih, Persib Bandung Siap Tantang Bali United dengan Kekuatan Penuh

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P