Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sedangkan Indonesia masih tertinggal jauh di peringkat ke-146 FIFA.
Meksi begitu, Shin Tae-yong optimistis Indonesia bisa lolos dari fase grup.
"Persiapan kita targetnya 16 besar. Untuk itu saya dan seluruh pemain akan berusaha maksimal dan berjuang keras," kata Shin Tae-yong dilansir dari situs resmi PSSI.
Waketum PSSI, Zainudin Amali, mendukung penuh target yang diusung Shin Tae-yong.
Federasi menilai target tersebut cukup realistis bagi pasukan Merah Putih.
"Tentu sebagaimana yang telah disampaikan oleh coach Shin Tae-yong, dia menargetkan untuk kita lolos ke 16 besar."
Baca Juga: Update Proses Naturalisasi Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On yang Segera Ambil Sumpah
"Itu yang kita harapkan. Federasi tentu harus realistis," kata Zainudin Amali.
Mantan Menpora itu mengaku sudah berdiskusi dengan Ketum PSSI, Erick Thohir, terkait target tersebut.
PSSI tak meminta gelar apapun dari skuad Garuda di Piala Asia 2023.
Hal ini dikarenakan banyaknya tim-tim kuat yang ada di Piala Asia 2023.
"Ketua Umum selalu berdiskusi dengan pelatih sejauh mana kemampuan dari anak-anak ini."
"Kita juga tidak bisa menargetkan hal yang muluk-muluk, sementara kita tidak realistis dengan kondisi kita sendiri," jelas Amali.
"Jadi sebagaimana yang disampaikan oleh Coach Shin Tae-yong, dia akan usahakan kita lolos ke 16 besar, ya kita tunggu saja," tutup Amali.
Timnas Indonesia akan menjalani TC di Qatar hingga 6 Januari 2024.
Marc Klok dkk akan menghadapi Libya dalam dua pertandingan uji coba tertutup di sela TC.
Skuad timnas kemudian beranjak ke Qatar untuk mengikuti Piala Asia 2023.
Sebelum itu, tim besutan Shin Tae-yong mengagendakan satu laga uji coba lawan Iran pada 9 Januari 2024.