Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023, Dua Pemain Hampir Dipastikan Absen

By Nungki Nugroho, Minggu, 31 Desember 2023 | 13:06 WIB
Suasana latihan timnas Indonesia di Turki jelang Piala Asia 2023.

BOLANAS.COM - Dua pemain hampir dipastikan absen ketika timnas Indonesia menjalani pertandingan uji coba jelang tampil di Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia tengah dalam persiapan menyambut Piala Asia 2023.

Skuad Garuda untuk pertama kali kembali tampil di Piala Asia setelah penantian 16 tahun.

Terakhir kali Indonesia merumput di Piala Asia 2007 yang ditunjuk menjadi tuan rumah.

Piala Asia 2023 menjadi penampilan kelima Indonesia sejak pertama kali digelar pada 1956.

PSSI menargetkan timnas Indonesia bisa lolos ke babak 16 besar pada edisi ke-18 Piala Asia ini.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Alasan Tiga Pemain Tak Kunjung Gabung TC Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023

Untuk itu, PSSI menggelar pemusatan latihan untuk timnas Indonesia di Turki sejak 22 Desember 2023.

Pasukan Merah Putih juga disiapkan pertandingan uji coba selama di Turki.

Timnas Indonesia bakal menantang Libya dalam dua pertandingan pada 2 dan 5 Januari 2024.

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji.

"Mereka (timnas) menjalani beberapa rangkaian uji coba, pada tanggal 2 dan 5 Januari 2024 melawan Libya di Antalya, kemudian di tanggal 9 Januari melawan Iran di Qatar," jelas Sumardji.

Dilansir dari Vidio.com, untuk pertandingan pertama Indonesia Vs Libya akan disiarkan Indosiar mulai pukul 19.30 WIB.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dipastikan belum bisa menurunkan tiga pemain yakni Sandy Walsh, Elkan Baggott, dan Justin Hubner.

Ketiganya belum bergabung dengan skuad timnas di Turki.

Pelatih Libya, Milutin Sredojevic, mengatakan timnya tidak akan main-main meski hanya laga uji coba.

Baca Juga: Dulu Juara Bersama Timnas Belanda, Kini Dua Pemain Keturunan Berduet di Timnas Indonesia

"Kami tidak akan menyia-nyiakan jeda internasional, untuk itu kami mengadakan pertandingan persahabatan," kata Sredojevic.

"Ini menjadi persiapan yang baik untuk laga melawan Mauritius dan Cape Verde di Kualifikasi Piala Dunia," ujarnya menambahkan.

Pelatih asal Serbia itu menegaskan bahwa skuadnya memiliki kemampuan mumpuni.

"Talenta-talenta Libya mampu, mereka hanya butuh perhatian," ucap Sredojevic.

Setelah menyelesaikan dua pertandingan lawan Libya, skuad Garuda berpindah ke Qatar pada 6 Januari 2024.

Marc Klok dkk dijadwalkan melawan Iran pada 9 Januari 2024 pukul 20.30 WIB.

Di Piala Asia 2023, Indonesia akan menghadapi Irak, Vietnam, dan Jepang.

Berikut jadwal lengkap timnas Indonesia menuju Piala Asia 2023:

2 Januari 2024Indonesia Vs Libya (19.30 WIB)

5 Januari 2024Indonesia Vs Libya (19.30 WIB)

9 Januari 2024Indonesia Vs Irak (20.30 WIB)

15 Januari 2024Indonesia Vs Irak (21.30 WIB)

19 Januari 2024Vietnam Vs Indonesia (21.30 WIB)

24 Januari 2024Jepang Vs Indonesia (18.30 WIB)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P