Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol ketiga Irak menuai tanda tanya besar karena sebelumnya dianggap telah terjadi offside.
Situasi offside terjadi sebelum gol dicetak oleh Osama Rashid pada menit ke-45+7.
Sundulan Mohanad Ali yang meneruskan umpan Osama Rashid mampu dihalau oleh Ernando Ari Sutaryadi.
Dalam tangkapan layar tampak Mohanad Ali sebenarnya berada dalam posisi offside.
Akan tetapi, wasit Ilgiz Tantashev tetap membiarkan pertandingan berjalan.
Asisten wasit Andrey Tsapenko (Uzbekistan) dan Timur Gaynullin (Uzbekistan) juga tak bergeming dengan situasi tersebut.
Irak pun melanjutkan serangan dari sisi kanan gawang lewat akselerasi Ali Jasim.
Sepakan Ali Jasim sebenarnya bisa ditips oleh Ernando Ari Sutaryadi.
Hanya saja, bola rebound bisa disambut oleh Osama Rashid yang berdiri bebas tanpa kawalan di kotak penalti.
Wasit sempat menahan kick-off untuk Indonesia karena menunggu keputusan dari VAR.
Namun, wasit VAR yang diisi oleh Salman Ahmad Falahi (Qatar), Sivakorn Pu-Udom (Thailand).
Irak kembali unggul 2-1 atas Indonesia hingga babak pertama usai.
Indonesia akhirnya menelan kekalahan 1-3 dari Irak setelah Aymen Hussein mencetak gol pada menit ke-75.
Kekalahan ini membuat Indonesia menjadi juru kunci klasemen Grup D Piala Asia 2023.
Sedangkan Vietnam naik ke peringkat ketiga karena unggul agresivitas gol.
Berikut daftar wasit yang memimpin laga Indonesia Vs Irak: