Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Elkan Baggott berpotensi tak bermain lagi di Ipswich Town pada musim ini setelah tersingkir memalukan dari Piala FA.
Piala FA, satu-satunya ajang yang secara realistis bisa dilahap Elkan Baggott, tak lagi diikuti Ipswich Town.
Ipswich baru saja mengakhiri partisipasi di Piala FA pada babak keempat, kalah dari tim terendah yang tersisa di turnamen tertua itu.
Maidtstone United dari kasta keenam Liga Inggris membungkam The Blues dengan skor 2-1, Sabtu (27/1/2024) malam.
Maidstone berasal dari National League South, kompetisi semi-profesional pada kasta keenam piramida sepak bola Inggris.
Laga tersebut sejatinya menjadi peluang Elkan Baggott untuk tampil sebagai starter di klubnya.
Namun, bek 21 tahun tersebut saat ini berada di Qatar untuk menjalani Piala Asia 2023 bareng timnas Indonesia.
Andai Indonesia tersingkir di fase grup, Baggott bisa jadi tiba tepat waktu di Inggris untuk menjalani laga tersebut.
Kelolosan mengejutkan Indonesia ke babak 16 besar menutup peluang Baggott untuk tampil di Piala FA.
Baca Juga: Head to Head Indonesia Vs Australia, Skuad Garuda Selalu Buntu dalam dalam 6 Pertemuan Terakhir
Lantas sekarang karena Ipswich sudah tersingkir, mereka hanya akan berlaga di Divisi Championship.
Pertaruhan di Divisi Championship lebih tinggi, sehingga pelatih Kieran McKenna hanya mempercayai pemain matang.
Sepanjang musim ini, Kieran McKenna hanya melibatkan Baggott dalam satu pertandingan, itu pun sebagai cadangan tak terpakai.
Media Inggris sudah mengabarkan pihak klub akan mencari peluang peminjaman untuk pemain muda semacam Baggott.
"Elkan adalah anggota penting dari skuad sebelum dia pergi," ujar McKenna dikutip dari EADT.
"Ada diskusi yang sedang berlangsung dengannya yang tentu saja perlu mencapai kesimpulan pada minggu depan."
"Apakah ia bersama kami untuk paruh kedua atau keluar dengan status pinjaman."
McKenna memiliki Cameron Burgess, Luke Woolfenden, Axel Tuanzebe, dan George Edmundson sebagai bek tengah senior.
Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Australia - Formasi Defensif Shin Tae-yong Hadapi Socceroos
Daripada hidup hanya sebagai pilihan kesekian, pilihan realistis sosok 194 cm itu adalah bermain reguler di kasta bawah sebagai pinjaman.
Ia pernah menjadi pemain reguler bersama Gillingham di kasta keempat, lalu nyaris tak terpakai bersama Cheltenham di kasta ketiga.
Ia diprediksi tampil dalam laga 16 besar Piala Asia 2023 antara Indonesia vs Australia malam ini.
Baca Juga: Link Live Streaming Australia Vs Indonesia - Laga Terbesar Garuda dalam Sejarah Piala Asia!