Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Komentari Gol Bunuh Diri Elkan Baggott usai Indonesia Dikalahkan Australia

By Nungki Nugroho, Senin, 29 Januari 2024 | 11:21 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkapkan dua penyebab skuad Garuda kesulitan cetak gol hingga kalah dari Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengomentari gol bunuh diri Elkan Baggott saat melawan Australia di Piala Asia 2023.

Perjalanan timnas Indonesia harus terhenti di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Skuad Garuda kalah telak 0-4 dari Australia pada laga yang berlangsung di Jassim bin Hamad Stadium, Al Rayyan, Minggu (28/1/2024).

Timnas Indonesia sebenarnya menunjukkan permainan apik sepanjang babak pertama.

Namun, penyelesaian akhir menjadi masalah bagi timnas Indonesia.

Selain itu, Shin Tae-yong juga menyoroti gol bunuh diri yang dicetak Elkan Baggott pada babak pertama.

Baca Juga: Hasil Australia Vs Indonesia - Garuda Kolaps di Menit Akhir, Skor 4-0 Tidak Mencerminkan Jalannya Laga

Bermaksud menghalau bola umpan Jackson Irvine, Elkan justru membelokkan arah bola ke gawang.

Hal tersebut menyulitkan Ernando Ari Sutaryadi untuk menghalau bola.

Meski sempat ditips oleh Ernando, bola tetap bisa masuk ke gawang.

Shin menilai gol tersebut membuat Indonesia dalam kondisi tertekan sepanjang pertandingan.

"Ada unsur unlucky goal dari pemain kami. Mungkin jika itu tidak terjadi maka permainan kami akan berbeda," ucap Shin Tae-yong selepas pertandingan.

Namun begitu, juru taktik asal Korea Selatan itu tetap mengapresiasi perjuangan pasukan Merah Putih.

"Tetapi saya berterima kasih pada pemain saya, lega dengan penampilan mereka," tutur Shin Tae-yong.

Ia berharap ke depan timnas Indonesia semakin baik dengan pengalaman yang didapat di Piala Asia 2023.

"Saya harap tim akan lebih baik dan selalu berkembang di kesempatan selanjutnya," pungkasnya.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Sempat Grogi Lawan Irak dan Jepang, Rizky Ridho Siap Naik Kelas Lawan Australia

Meski gugur, Indonesia telah berhasil mencatat sejarah untuk pertama kali lolos babak 16 besar.

Selain Australia, Tajikistan juga memastikan tiket ke babak 8 besar usai menang adu penalti atas Uni Emirat Arab.

Malam ini akan bertanding Arab Saudi dan Korea Selatan untuk menentukan penantang Australia.

Skuad Garuda setelah ini akan dikembalikan ke klub masing-masing.

Timnas Indonesia kemungkinan baru dikumpulkan kembali pada Maret mendatang untuk menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P