Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Radja Nainggolan Sering Berkutat di Papan Atas Eropa, Kini Harus Selamatkan Bhayangkara FC dari Degradasi

By Najmul Ula, Rabu, 21 Februari 2024 | 11:06 WIB
Pemain asing Bhayangkara FC, Radja Nainggolan, sedang bertanding di Stadion PTIK, Blok M, Jakarta, Senin (12/2/2024) malam.

BOLANAS.COM - Radja Nainggolan menatap 10 pertandingan final bersama Bhayangkara FC untuk menghindari degradasi.

Liga 1 2023/24 memasuki fase sprint terakhir setelah maraton yang menghabiskan 2/3 durasi kompetisi.

Pekan ke-25 Liga 1 2023/24 akan digelar pada Kamis (22/2/2024) dengan dibuka dua partai klub penghuni zona merah.

Kamis sore, Persikabo 1973 akan menjamu Borneo FC dan Bhayangkara FC akan menantang PSS Sleman.

Bhayangkara FC menjadi tim yang berada dalam situasi paling gawat karena mendekam di dasar klasemen.

Hingga pekan ke-24, The Guardian hanya mengoleksi 15 poin.

Raihan tersebut berjarak tiga peringkat dan 11 poin dari Persita di zona aman.

Kabar baiknya, manajemen Bhayangkara berusaha memperbaiki situasi dengan pergerakan di bursa transfer.

Mario Gomez menukangi tim sejak pekan ke-18 dan Radja Nainggolan datang pada putaran kedua.

Baca Juga: Dua Hari Pimpin Timnas U-16, Ini Jurus Shin Tae-yong yang Langsung Diterapkan Nova Arianto