Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prediksi Line Up Persija Vs Madura United - Tak Ada Alasan Mandul karena Kini Ada Gustavo Almeida

By Najmul Ula, Kamis, 22 Februari 2024 | 04:30 WIB
Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang berfoto bersama jelang bertanding dalam laga pekan pertama Liga 1 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.

Thomas Doll mendorong anak asuhnya untuk tak lagi membuang kesempatan mendaki klasemen.

"Saya menilai yang diperlukan untuk laga melawan Madura United adalah konsentrasi lebih," ucap Doll.

"Yang paling penting adalah semuanya harus bermain hati-hati, agar kesalahan individual yang sering terjadi tidak terjadi lagi."

"Selebihnya kami sudah melatihnya di lapangan."

Doll dapat menurunkan seluruh kekuatan terbaiknya.

Para pemain U-23 seperti Rizky Ridho atau Rayhan Hannan berkesempatan unjuk kemampuan sebelum dipanggil timnas U-23 Indonesia.

Kemenangan akan memudahkan Persija merangsek ke atas, karena Madura United bertengger di peringkat enam.

Anak asuh Mauricio Souza tak pernah menang dalam tiga laga terakhir, kehabisan bensin setelah performa awal musim yang impresif.

Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia - Thomas Doll Ogah Kompromi, Bojan Hodak Lebih Paham Sepak Bola Indonesia

Berikut prediksi line up Persija Jakarta vs Madura United

Persija: Andritany Ardhiyasa; Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Muhammad Ferarri; Oliver Bias, Resky Fandi, Maciej Gajos, Rayhan Hannan, Firza Andika; Ryo Matsumura, Gustavo Almeida.

Pelatih: Thomas Doll

Madura United: Lucas Frigeri; Dodi Alex, Cleberson, Fachruddin Aryanto, Koko Ari; Hugo Gomes, Francisco Rivera, Ricki Ariansyah; Malik Risaldi, Salim Akbar, Dalberto.

Pelatih: Mauricio Souza.

Baca Juga: Persija Paling Rugi Jika PSSI Turuti Usul Bojan Hodak soal Aturan Pemain U-23 di Liga 1

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P