Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan berjalan alot sehingga tak ada gol sepanjang babak pertama.
Seringkali serangan Persija buntu ketiak hendak menembus kotak penalti Madura United.
Keletihan pun melanda pemain Persija di 10 menit akhir pertandingan.
Hal itu dimanfaatkan pelatih Madura United, Mauricio Souza, dengan memasukkan pemain muda, Muhammad Riski Afrisal.
Ini merupakan debut Riski Afrisal bersama Laskar Sape Kerrab di Liga 1 2023/2024.
Meski hanya bermain tujuh menit, Riski langsung tampil apik.
Pemain yang memperkuat timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 itu mampu merepotkan pertahanan Persija.
Puncaknya Riski Afrisal menjadi pencetak gol penentu kemenangan Madura pada menit ke-86.
Tendangan Riski Afrisal mengenai pemain bertahan Persija.