Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Dia bilang bahwa ada sedikit ketidaknyamanan dalam jersey latihan timnas Indonesia," ujarnya menambahkan.
Pihak apparel langsung merespons pernyataan Shin Tae-yong tersebut.
Sumardji mengatakan bahwa Erspo akan segera mengganti bahan untuk jersey latihan timnas Indonesia.
"Nanti akan dibuat baru sesuai keinginan dari coach Shin Tae-yong."
"Kalau bahan yang dipakai ini ternyata tidak menyerap keringat dan coach Shin Tae-yong bilang harus diganti," jelas Sumardji.
Erspo akan memproduksi ulang jersey latihan timnas Indonesia dengan bahan yang berbeda mulai Senin (18/3/2024) malam WIB.
Pihak apparel juga berjanji timnas Indonesia sudah bisa mengenakan jersey baru saat latihan hari ini, Selasa (19/3/2024).
"Erspo sih bilang tadi mau diganti tetapi paling lambat lusa (Rabu)," kata Sumardji.
"Ini proses dijahit, kalau bisa Selasa dikirim," imbuhnya.
Sebelumnya memang belum ada pengujian dengan Shin Tae-yong dan pemain terkait jersey latihan.
Timnas U-20 Indonesia juga telah menggunakan jersey ini dan tidak ada protes.
"Ya namanya juga barang baru, begitu dipakai tidak nyaman ternyata," tutur Sumardji.
Sementara itu, untuk jersey utama timnas Indonesia dipastikan tidak akan mengalami perubahan meski menuai kritikan netizen.
"Kalau untuk jersey yang buat bertanding itu sudah bagus kok," tutup Sumardji.
Jersey tersebut akan dikenakan timnas Indonesia saat menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3/2024).
22 pemain yang dipanggil telah bergabung dengan latihan timnas Indonesia.
Saat ini, timnas Indonesia masih menunggu bergabungnya pemain pemain naturalisasi yakni Sandy Walsh, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, dan Nathan Tjoe-A-On.
Ragnar dan Thom Haye diketahui sudah berada di Jakarta untuk pengambilan sumpah pada Senin (18/3/2023) malam WIB.
Kemungkinan hari ini mereka bisa merapat ke latihan timnas Indonesia.