Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernyataan Ga Ada Respek Pemain Vietnam, Sandy Walsh dan Jay Idzes: Kami Semua Indonesia!

By Najmul Ula, Kamis, 21 Maret 2024 | 12:15 WIB
Aksi pemain Vietnam, Bui Hoang Viet Anh, saat berduel dengan striker timnas Indonesia, Rafael Struick, di Piala Asia 2023.

BOLANAS.COM - Sandy Walsh dan Jay Idzes kompak membidas pernyataan pemain Vietnam yang menyebut timnas Indonesia jelmaan Belanda.

Pernyataan kapten Vietnam, Do Duy Manh, mendapat respons negatif dari penggawa anyar timnas Indonesia.

Vietnam akan menantang Indonesia dalam duel Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (21/3/2024) malam ini.

Kemenangan bagi Garuda akan membuat mereka mendongkel Vietnam dari peringkat dua, yang hanya berjarak dua poin.

Target tersebut terbilang realistis, lantaran pasukan Shin Tae-yong mengalahkan Vietnam pada pertemuan terakhir di Piala Asia.

Sebelum pertandingan, Do Duy Manh yang merasakan kekalahan di Qatar itu memberi penryataan kontroversial.

Ia menyebut rekan setimnya kerap bercanda tidak sedang menghadapi Indonesia, melainkan timnas Belanda.

Pernyataan itu bisa dianggap tidak respek pada para pemain naturalisais yang sudah beralih menjadi WNI.

Jay Idzes dkk memiliki darah Indonesia, dan telah menjalani proses berliku demi membela Merah Putih di pentas internasional.

Baca Juga: Thom Haye-Ragnar Oratmangoen Belum Siap Malam Ini, Siap Tampil buat Leg Kedua di Kandang Vietnam